Sumber foto: Doc WSBP
Stiffener merupakan sistem untuk meningkatkan kekakuan balok beton girder pada saat erection. Produk tersebut terbuat dari rangkaian profil baja yang ditempatkan pada bagian atas girder yang digunakan pada pekerjaan pengangkatan balok beton girder.
Ini merupakan sebuah inovasi metode perkuatan defleksi lateral PC-I girder betang non standard melalui metode stiffener lateral sayap, yaitu dengan menambahkan luasan penampang pada girder bentuk I tersebut menggunakan alat tambahan berupa profil baja yang sudah ditentukan ukurannya.
Metode stiffener sayap ini dapat digunakan untuk konstruksi jalan, konstruksi jembatan, maupun konstruksi gedung yang mengutamakan tuntutan yang tinggi dari aspek pengendalian kualitas dan keamanan pelaksanaan konstruksi sepeerti proses erection.
Erection girder sendiri merupakan salah satu instrument pekerjaan pada bidang konstruksi yang membutuhkan perhatian khusus. Ini diutamakan pada jenis produk precast PC-I girder non standard yang memiliki bentang 45 meter hingga 52 meter.
Proses pengangkatan PC-I girder memunculkan gaya punter atau buckling yang dapat menyebabkan defleksi lateral yang melebihi standar dan mempengaruhi tingkat keamanan proses pelaksanaan pekerjaan erection girder pada produk tersebut.
Komponen baja pada stiffener sayap dibuat secara segmental dan disatukan menjadi kesatuan komponen baja memanjang lalu ditempatkan pada balok beton girder untuk meningkatkan nilai kekakuan pada balok beton girder non standard saat proses pengangkatan menggunakan crane.
Hasilnya ialah meningkatnya momen inersia dari PC-I girder sehingga tahanan torsi dapat ditingkatkan secara optimal sebesar 269% dibandingkan dengan metode sebelumnya, yaitu dengan menggunakan pengaku badan yang hanya memberikan tahanan torsi sebesar 15%.
Apakah artikel ini bermanfaat untukmu?
Klik pada bintang untuk memberikan penilaian!
Rating rata-rata 5 / 5. Banyaknya rating: 4
No votes so far! Be the first to rate this post.